PENGARUH METODE EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN SAINS ANAK KELOMPOK B USIA 5-6 TAHUN DI TK MARUZAN MAKASSAR

Authors

  • Hadra Susanti Universitas Negeri Makassar
  • Parwoto Parwoto Universitas Negeri Makassar
  • Sri Wahyuni Asti Universitas Negeri Makassar

DOI:

https://doi.org/10.32534/jjb.v11i3.4918

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kegiatan eksperimen terhadap kemampuan sains anak usia 5-6 tahun di TK Maruzan Makassar. Berdasarkan pengamatan kenyataan di lapangan terdapat permasalahan yaitu rendahnya kemampuan sains anak yang masih kurang dikarenakan metode pembelajarannya masih bersifat konvensional yang artinya bersifat monoton. Pendekatan penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian Quasi Eksperimental Design dengan desain penelitian yaitu Nonequivalent control group desain. Populasi dalam penelitian ini adalah kelompok B di Tk Maruzan Makassar. Pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah sampling jenuh. Sampel dalam penelitian ini adalah 12 anak, 6 anak sebagai kelompok eksperimen dan 6 anak sebagai kelompok kontrol. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dan analisis statistik nonparametrik. Hasil analisis data diperoleh Asym (2-tailed) =0,027 < 0,05 H1 diterima dan H0 ditolak, artinya kemampuan sains anak pada kelompok eksperimen mengalami perkembangan yang signifikan dibandingkan kelompok kontrol. Ini menunjukkan bahwa kegiatan eksperimen memberikan pengaruh terhadap pengaruh terhadap kemampuan sains anak udia 5-6 tahun di TK Maruzan Makassar.

Keywords:

Eksperimen, Kemampuan Sains

References

Asti, A., & Syamsuardi, S. (2021). Pengaruh Penggunaan Gambar Seri Terhadap Kemampuan Membaca Anak Pada Kelompok Bermain Melati Kabupaten Gowa. Indonesian Journal Of Early Childhood: Jurnal Dunia Anak Usia Din, 3(1), 42-54.

Herlina, H., & Amal, A. (2021) Pengaruh Keterampilan Origami dalam Meningkatkan Kemampuan Motorik Halus Anak Usia 5-6 Tahun Pada TK Sulawesi Kota Makassar. In Seminar Nasional LP2M UNM.

Veryawan, V., Tan, M., & Syarfina, S. (2021). Kegiatan Bermain Kotak Ajaib (Magic Box) Dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Sains Anak Usia Dini. Yaa Bunayya, 5(1), 44–52.

Nurmasari Sartono, et al. N., & Semiawan. (2018). Pengaruh Metode Eksperimen Terhadap Keterampilan Proses Sains Anak Di Tk Puti Bungsu Kec.Tanjung Emas Kab.Tanah Datar. 6–7.

Mustika, Y., & Nurwidaningsih, L. (2018). Pengaruh Percobaan Sains Anak Usia Dini terhadap Perkembangan Kognitif Anak di TK Kartika Siwi Pusdikpal Kota Cimahi. Jurnal Obsesi : Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 2(1), 91.

Downloads

Published

2024-01-16

How to Cite

Susanti, H., Parwoto, P., & Wahyuni Asti, S. . (2024). PENGARUH METODE EKSPERIMEN TERHADAP KEMAMPUAN SAINS ANAK KELOMPOK B USIA 5-6 TAHUN DI TK MARUZAN MAKASSAR. Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon, 11(3). https://doi.org/10.32534/jjb.v11i3.4918