EVALUASI TINGKAT KEBERHASILAN INSEMINASI BUATAN (IB) PADA SAPI PERANAKAN ONGGOLE (PO) (STUDI KASUS DI KELOMPOK TANI”HARAPAN MULYA” KABUPATEN KUNINGAN) TAHUN 2011 S/D 2013

Authors

  • Hadi Nuryamin
  • Retno Widyani
  • Djodjo Sumardjo

DOI:

https://doi.org/10.32534/jkd.v6i1.206

Abstract

ABSTRAK

            Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui jumlah straw yang digunakan untuk menghasilkan satu kebuntingan atau nilai Service per Conception (SC) pada pelaksanaaan Insemianasi Buatan dan persentase tingkat kebuntingan atau conception rate (CR), hasil Inseminasi Buatan (IB) pertama pada sapi peranakan Onggole (PO). Penelitian dilaksanakan di Kelompok tani “HARAPAN MULYA†Desa Cipondok Kecamatan Cibingbin Kabupaten Kuningan dengan melakukan survey/observasi mengenai data pelaksanaan Inseminasi Buatan (IB) pada ternak sapi peranakan onggole (PO) dari tahun 2011 – 2013 serta pengamatan lapangan. Data primer yang diamati adalah jumlah straw yang digunakan, jumlah ternak sapi yang di inseminasi dan jumlah ternak sapi yang bunting pada Inseminasi Buatan yang pertama. Hasil penelitian menunjukan bahwa pelaksanaan IB di Kelompok tani “HARAPAN MULYA†Desa Cipondok Kecamatan Cibingbin Kabupaten Kuningan yang dilakukan oleh petugas / inseminator Dinas Pertanian Peternakan dan Perikanan Kabupaten Kuningan berhasil baik yaitu memiliki nilai Service per Conception (SC) 1,67 dan presentase kebuntingan atau nilai Conception Rate (CR) 60%.

Kata kunci : Inseminasi Buatan (IB), Sapi PO, Service per Conception (SC)  dan  Conception Rate (CR)

References

Chandra Laksmi, 2005 Organisasi Kegiatan IB. Kumpulan Makalah Inseminator Pada Sapi dan

Kerbau. Departemen Pertanian Direktorat Jendral Peternakan Balai Besar Inseminasi

Buatan Singosari.

Dinas Peternakan, 2007. Teknis Palpasi Rektal. Dinas Peternakan Provinsi Jawa Barat.

Dinas Pertanian, Peternakan dan Perikanan 2008 Pedoman Beternak Domba dan Sapi. Dinas

Pertanian, Peternakan dan Perikanan Kabupaten Kuningan.

Hasan Basori, 2005. Pencatatan Kegiatan IB (Recording). Kumpulan Makalah Inseminator Pada

Sapi dan Kerbau. Departemen pertanian Direktorat Jendral Peternakan Balai Besar

Inseminasi Buatan Singosari.

Nuryadi dan Oloan Parlindungan Lubis, 2005. Teknik Inseminasi Buatan. Kumpulan Makalah

Inseminator Pada Sapi dan Kerbau. Departemen pertanian Direktorat Jendral Peternakan

Balai Besar Inseminasi Buatan Singosari.

Downloads

Published

2024-03-02

How to Cite

Nuryamin, H., Widyani, R., & Sumardjo, D. (2024). EVALUASI TINGKAT KEBERHASILAN INSEMINASI BUATAN (IB) PADA SAPI PERANAKAN ONGGOLE (PO) (STUDI KASUS DI KELOMPOK TANI”HARAPAN MULYA” KABUPATEN KUNINGAN) TAHUN 2011 S/D 2013. Kandang : Jurnal Peternakan, 6(1), 24–29. https://doi.org/10.32534/jkd.v6i1.206

Issue

Section

Articles

Most read articles by the same author(s)

1 2 3 > >>