Sinergi Orangtua-Guru dalam Membentuk Adab Santri di Kuttab Al-Fatih

Penulis

  • Fitri Meliani

Abstrak

Orangtua dan lembaga pendidikan merupakan dua lingkungan utama yang memiliki peran penting dalam pembentukan adab pada anak. Bentuk sinergi yang dilakukan beragam bentuknya, dan tujuan dari kerja sama ini adalah agar pendidikan yang ditanamkan di sekolah bisa selaras dengan pendidikan yang ditanamkan oleh orangtua di rumah karena antara guru dan orangtua bisa saling berkomunikasi mengenai perkembangan santri. Artikel ini bertujuan menganalisis metode yang diterapkan di PKBM Kuttab Al-Fatih dalam membentuk adab santri, dan mengidentifikasi  faktor kendala dalam melaksanakan sinergi antara guru dan orangtua. Metode  pengumpulan  data  dalam  penelitian  ini  menggunakan  observasi dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa bentuk kerjasama yang terjalin antara guru dan orang tua beragam, yaitu program parenting nabawiyyah, Maqom (mabit qowwamah), forlas (forum kelas), program BBO (Belajar Bersama Orangtua), buku penghubung, dan home visit. Faktor kendala yang  dihadapi tentunya beragam pada setiap kerjasama yang dilakukan seperti ketidakhadiran salah satu orangtua, orangtua yang kurang konsisten, dan kurangnya pemahaman orangtua, dan kurangnya  keterbukaan dari pihak orangtua kepada guru dalam masalah yang dihadapi santri.

Kata Kunci:

Pendidikan adab, peran orangtua, peran guru, Kuttab

Referensi

Abdullah, A. (2013). Pendidikan Islam Sepanjang Sejarah: Sebuah Kajian Politik Pendidikan di Indonesia. Susurgalur: Jurnal Kajian Sejarah & Pendidikan Sejarah, 1(2), 16.
Aisyah, N., Rahman, T., & Lidinillah, D. A. M. (2021). KURIKULUM KUTTAB UNTUK USIA 5 SAMPAI 6 TAHUN DI KUTTAB AL-FATIH CILEUNYI BANDUNG. Attarbiyat, 7(2).
Aji, R. B. (2021). KUTTAB SEBAGAI POTRET PENDIDIKAN DASAR DI MASA KLASIK ISLAM. Al Ishlah, 2(3).
Akhmad, F. (2020). Implementasi Pendidikan Karakter dalam Konsep Pendidikan Muhammadiyah. Al-Misbah (Jurnal Islamic Studies), 8(2), 79–85. https://doi.org/10.26555/almisbah.v8i2.1991
Al-Attas, S. M. N. (1991). The concept of education in Islam: A framework for an Islamic philosophy of education. Kuala Lumpur: ISTAC.
Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek (Revisi IV). Jakarta: Rineka Cipta.
Dermawan, O. (2020). PARTISIPASI WALI MURID DI SEKOLAH DASAR (SD) KUTTAB AL FATIH BANDAR LAMPUNG. Edukasi, 5(2).
Fahruddin, M. M. (2012). KUTTAB: MADRASAH PADA MASA AWAL (UMAYYAH) PENDIDIKAN ISLAM. MADRASAH, 2(2). https://doi.org/10.18860/jt.v2i2.1822
Fahrudin, M. (2019). Hubungan Religiusitas Dengan Pengambilan Keputusan Orang Tua untuk Memilih Sekolah Dengan Sistem Kuttab di Pendidikan Iman dan Qur’an Baitul Izzah. Psikoborneo: Jurnal Ilmiah Psikologi, 7(2). https://doi.org/10.30872/psikoborneo.v7i2.4782
Hafnidar, H., Mansor, R., & Nichiappan, S. (2020). The Implementation of Role of Kuttab Al-Fatih (KAF) Philosophy in Islamic Character Education. Nadwa: Jurnal Pendidikan Islam, 13(2), 235–250. https://doi.org/10.21580/nw.2019.13.2.5184
Ifendi, M. (2021). KUTTAB DALAM LINTASAN SEJARAH: DARI MASA PEMBINAAN HINGGA KEJAYAAN PENDIDIKAN ISLAM (570 M-1258 M). AT-TA’DIB: JURNAL ILMIAH PRODI PENDIDIKAN AGAMA ISLAM, 27. https://doi.org/10.47498/tadib.v13i01.511
Ilham, A. (2022). PENDIDIKAN KARAKTER DI KUTTAB AL-FATIH KELURAHAN BULUSAN KECAMATAN TEMBALANG KOTA SEMARANG. Akademika, 3(1).
Meliani, F, Iqbal, A. M., Ruswandi, U., & Erihadiana, M. (2022). Konsep Moderasi Islam dalam Pendidikan Global dan Multikultural di Indonesia. Eduprof?: Islamic Education Journal, 4(1), 195–211. https://doi.org/10.47453/eduprof.v4i1.130
Meliani, Fitri, Ahmad, N., & Suhartini, A. (2022). The Islamic Perspective of Education of Children With Special Needs (Case Study at Sada Ibu Inclusion Elementary School). Eduprof?: Islamic Education Journal, 4(2), 261–277. https://doi.org/10.47453/eduprof.v2i2.37
Muhtar, F. (2021). Comparative Study of Kuttab Islamic Education System and Madrasah Ibtidayah Education System. SYAMIL: Jurnal Pendidikan Agama Islam (Journal of Islamic Education), 9(1), 1–19. https://doi.org/10.21093/sy.v9i1.3019
Muspiroh, N. (2019). KUTTAB SEBAGAI PENDIDIKAN DASAR ISLAM DAN PELETAK DASAR LITERASI. Jurnal Tamaddun?: Jurnal Sejarah dan Kebudayaan Islam, 7(1). https://doi.org/10.24235/tamaddun.v7i1.4506
Pratiwi, I., & Ginanjar, M. H. (2021). MANAJEMEN KURIKULUM IMAN DI KUTTAB AL FATIH BOGOR. Edubase, 6(2).
Rahayu, I. D. (2020). PENDIDIKAN BERBASIS KARAKTER DALAM PEMBENTUKAN AKHLAK MELALUI PEMBELAJARAN MATEMATIKA KELAS KUTTAB AWAL 3A DI KUTTAB AL-FATIH ACEH. Journal of Education Science, 5(2).
Rahmani, M., Fatimah, S., & Berampu, N. (2020). Mengenal Lembaga Pendidikan Dasar Kuttab Periode Klasik. JURNAL PENDIDIKAN ISLAM, 1(1).
Sari, Y. (2019). THE IMPLEMENTATION OF PARENTING PROGRAM FOR THE STUDENTS’ PARENTS IN KUTTAB AL-FATIH BANDA. Journal of Education Science, 5(2).
Sugiyono. (2015). Metode Penelitian Pendidikan (Pendekatan Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D). Bandung: CV Alfabeta.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2023-08-15

Cara Mengutip

Meliani, F. (2023). Sinergi Orangtua-Guru dalam Membentuk Adab Santri di Kuttab Al-Fatih. Jurnal Jendela Bunda Program Studi PG-PAUD Universitas Muhammadiyah Cirebon, 11(2). Diambil dari https://e-journal.umc.ac.id/index.php/JJB/article/view/4649