DAMPAK PRESIDENTIAL THRESHOLD TERHADAP PERGANTIAN ANTAR WAKTU DI DAERAH

Penulis

  • Harun Fadhli Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Sarip Sarip Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Nur Rahman Universitas Muhammadiyah Cirebon

DOI:

https://doi.org/10.32534/djmc.v4i2.3176

Abstrak

Suatu pilihan yang sangat sulit pada saat dihadapkan hak penuh dan syarat formal yang telah ditempuh, harus menghargai konsekuensi hukum atas partai pengusung tunggal. Sebagaimana yang dikonsepkan Sebastian Harnich akan menguraikan adanya keterkaitan panggung sandiwara dalam memberi kesan formal atas politik figuran di Kabupaten Cirebon. Hal berbeda terjadi di Kabupaten Cirebon saat terjadinya PAW, dimana berkenaan dengan partai pengusul tunggal terlihat sangat jelas tidak menyalahi secara hukum. Namun keadaan menjadi berbeda saat kekuatan politik digerakan untuk memperkuat kekuasaan di daerah. Maka penulis tertarik untuk mengkaji dampak regent threshold dalam praktik PAW yang berbeda dengan daerah lain. Kemudian peneliti melakukan kajian yang diberi judul “Dampak Presidential Threshold Terhadap Regent Threshold di Kabupaten Cirebon”. Peneliti menggunakan pijakan dari penelitian terdahulu untuk mendapatkan kebaruan dalam penelitian. Sebagai pijakan penelitian, beberapa penelitian terdahulu yang berhubungan atau ada keterkaitannya dengan fokus kajian. Partai politik pengusung dalam proses pergantian antar waktu wakil kepala daerah harus merekomendasikan kader calon wakil bupati yang memiliki kapasitas dan kapabilitas yang layak menjadi kandidat calon pemimpin di daerah. Bukan kemudian asal merekomendasikan calon wakil kepala dearah hanya sebagai penggugur dari Undang-undang yang berlaku. Sehingga dengan terpilihnya wakil kepala daerah yang berkualitas maka kesejahteraan rakyat di dearah dan pembangunan di daerah itu sendiri bisa mandiri dan maju.

Kata Kunci: Pergantian antar waktu, Politik, Kensekuensi hukum.

##submission.downloads##

Diterbitkan

2020-12-10

Cara Mengutip

Fadhli, H., Sarip, S., & Rahman, N. (2020). DAMPAK PRESIDENTIAL THRESHOLD TERHADAP PERGANTIAN ANTAR WAKTU DI DAERAH. Jurnal De Jure Muhammadiyah Cirebon, 4(2), 31–48. https://doi.org/10.32534/djmc.v4i2.3176