KOMEDI SATIRE PADA PODCAST “MUSUH MASYARAKAT”

(Studi Deskriptif Kualitatif Resepsi Generasi Z terhadap komedi satire Pada Podcast Musuh Masyarakat episode 109 : “Pejabat Tidak Perlu Ramah”)

Penulis

  • Atok Illah UPNV Jawa Timur
  • Roziana Febrianita
  • Heidy Arviani

Abstrak

Podcast Musuh Masyarakat adalah podcast bertema komedi yang dapat diakses melalui aplikasi NOICE. Jenis komedi dalam podcast ini adalah komedi satire. Komedi satire adalah salah satu jenis humor yang berisikan sindiran yang diarahkan kepada suatu objek dengan cara merepresentasikan kekurangan atau kesalahan objek tersebut. Komedi satire adalah sarana menyampaikan kritik sosial yang dianggap dapat meminimalisir terjadinya ketersinggungan. Komedi satire dalam podcast ini ditujukan untuk memberikan kritik membangun dan memberikan ruang diskusi yang bermanfaat. Namun komedi satire menggunakan gaya pengungkapan kiasan dan mengandung ironi yang dapat diartikan secara bebas oleh audiens. Hal ini dapat menimbulkan kesalahpahaman yang dapat berakibat menimbulkan ketersinggungan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana penerimaan Generasi Z terhadap komedi satire dalam podcast Musuh Masyarakat episode 109: “Pejabat Tidak Perlu Ramah”. Metode yang digunakan ialah deskritif Kualitait. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah wawancara mendalam dan dokumentasi. Penelitian ini menggunakan analisis resepsi model Encoding-Decoding Stuart Hall. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerimaan informan beragam, namun tidak ditemukan informan yang menolak secara seutuhnya bahwa komedi satire adalah sarana menyampaikan kritik yang dapat meminimalisir ketersinggungan, memberikan kritik membangun, dam memberikan ruang diskusi yang bermanfaat. Faktor pengalaman hidup, budaya, dan kepercayaan agama berpengaruh terhadap beragamnya pemaknaan dan penerimaan informan.

Diterbitkan

2024-07-01

Cara Mengutip

Illah, A., Febrianita, R. ., & Arviani, H. . (2024). KOMEDI SATIRE PADA PODCAST “MUSUH MASYARAKAT”: (Studi Deskriptif Kualitatif Resepsi Generasi Z terhadap komedi satire Pada Podcast Musuh Masyarakat episode 109 : “Pejabat Tidak Perlu Ramah”). JIKE: Jurnal Ilmu Komunikasi Efek, 7(1). Diambil dari https://e-journal.umc.ac.id/index.php/jike/article/view/5159

Terbitan

Bagian

Articles