PERSEPSI MAHASISWA SURABAYA TERHADAP PEMBERITAAN VAKSINASI COVID-19 PADA SOSIAL MEDIA INSTAGRAM

(Studi pada Akun Instagram @dr. Tirta)

Penulis

  • Rista Dwi Lestari Universitas Pembangunan Nasional “Veteran” Jawa Timur

DOI:

https://doi.org/10.32534/jike.v5i1.2051

Abstrak

Abstract

In order to prevent COVID-19 spread, Indonesian government has declared a prevention strategy of vaccination towards the community at the end of this year. Vaccination programs eventually contribute pros and cons which responding to upcoming executions. Experts and community representatives have to explain the emergence of vaccines throughout their social media accounts. During the pandemic, social media has been working effectively as a better option to spread knowledge and regulations of the viruses. Accessibility of information-contained digital technology, particularly on social media platforms such as Instagram, has a significant impact on public perceptions. This research looked at how students in Surabaya responded to information about the Covid-19 vaccine on dr.Tirta's Instagram page. using a qualitative approach and data collection techniques by conducting online interviews. Based on result using 8 college student participants in the 20-26 years age group, 6 out of 8 participants agrees on vaccination which posted on dr. Tirta's Instagram fully educates them because the information is accompanied by an appropriated data which motivates the students willing to do vaccinate Covid-19. The information of Covid-19 on dr. Tirta's Instagram creates a powerful impact on students' perception in term of Covid-19 vaccination. Thus, it makes them glad to do the vaccination.

Keywords: Covid-19 Pandemic, Social Media, Perception

 

Abstraksi

Dalam rangka melakukan percepatan penanganan penyebaran COVID-19 di Indonesia, Pemerintah Republik Indonesia telah mengeluarkan wacana vaksinasi untuk masyarakat Indonesia pada akhir tahun 2020. Kegiatan vaksinasi menimbulkan polemik baru kepada masyarakat. Berbagai stigma positif dan negatif yang pada masyarakat. Para ahli dan tokoh masyarakat menjelaskan pentingnya vaksinasi Covid-19 melalui akun media sosial mereka. Media sosial menjadi medium baik pada pandemi Covid-19 saat ini, sebagai sarana berbagi informasi dan kebijakan mengenai Covid-19. Ketersediaan informasi pada teknologi digital, terutama pada media sosial instagram sangat berpengaruh terhadap pembentukan persepsi masyarakat. Pada penelitian ini membahas mengenai bagaimana persepsi mahasiwa di Surabaya terhadap informasi Vaksinasi Covid-19 pada media sosial instagram dr. Tirta. Dengan menggunakan metode pendekatan kualitatif  dan menggunakan teknik pengumpulan data dengan melakukan wawancara secara daring. Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan dengan menggunakan 8 informan mahasiswa dengan rentan usia 20-26 tahun, 6 dari 8 informan menyatakan bahwa postingan mengenai vaksinasi pada akun media sosial instagram dr. Tirta sangat mengedukasi mereka dikarenakan informasi yang disertai data yang akurat. Dan dapat membuat mahasiswa bersedia untuk melakukan vaksinasi Covid-19. Informasi vaksinasi Covid-19 pada akun media sosial instagram dr. Tirta sangat berpengaruh terhadap persepsi mahasiswa mengenai vaksinasi Covid-19 serta dapat merubah tindakan mahasiswa dengan bersedianya untuk melakukan Vaksinasi Covid-19.

Kata Kunci: Pandemi Covid-19, Media Sosial, Persepsi

##submission.downloads##

Diterbitkan

2021-12-31

Cara Mengutip

Dwi Lestari, R. (2021). PERSEPSI MAHASISWA SURABAYA TERHADAP PEMBERITAAN VAKSINASI COVID-19 PADA SOSIAL MEDIA INSTAGRAM: (Studi pada Akun Instagram @dr. Tirta). JIKE: Jurnal Ilmu Komunikasi Efek, 5(1), 1–12. https://doi.org/10.32534/jike.v5i1.2051

Terbitan

Bagian

Articles