Publication Etics

ETIKA PUBLIKASI

Berikut ini merupakan ketetapan etika untuk Jurnal SIKAP yang dipublikasikan oleh Lembaga Pengabdian dan Pemberdayaan Masyarakat (LPPM) Universitas Muhammadiyah Cirebon Penetapan etika ini merupakan adaptasi dari COPE pada laman COPE Code of Conduct.

Editorial Responsibilities:

Jurnal SIKAP memiliki komitmen untuk menjamin keterlaksanaan seluruh prosedur manajerial penerbitan untuk mewujudkan proses intelektual yang objektif. Editor dan Mitrabebestari/Reviewer melakukan evaluasi naskah tanpa melihat suku, agama, ras, dan antar golongan. Setiap naskah yang masuk terlebih dahulu akan diperiksa kesesuaian dengan ruang lingkup jurnal SIKAP dan akan dilakukan pemeriksaan plagiasi.

Author's Responsibilities:

Penulis bertanggung jawab untuk memastikan keaslian dan kebaruan naskah yang diajukan, tidak melakukan duplikasi hasil karya yang sudah dipublikasikan sebelumnya, tidak menyerahkan naskah yang sedang di-review oleh jurnal SIKAP ke jurnal lain secara bersamaan, dan hanya mempublikasikan naskah setelah mendapatkan penolakan formal atau permintaan pencabutan dari Jurnal SIKAP.

Reviewer's Responsibilities:

Mitrabestari/Reviewer harus melepaskan segala kepentingan pribadi, menolak mereview naskah jika pengetahuan tidak memadai atau ada konflik kepentingan, melakukan review naskah dengan objektif dan adil, mengungkapkan pelanggaran etika kepada Editor, memastikan orisinalitas naskah, dan mematuhi waktu yang dialokasikan.

Editor's Responsibilities:

Editor berkontribusi pada pengembangan jurnal, bertindak sebagai duta, mendukung dan mempublikasikan Jurnal SIKAP, meninjau semua pekerjaan yang ditugaskan, dan mengevaluasi naskah secara adil dan berdasarkan kelayakan intelektual.

Editor in Chief's Responsibilities:

Editor in Chief bertanggung jawab atas evaluasi naskah, menjaga kerahasiaan naskah, menentukan artikel dan waktu publikasi, mencari pandangan dari berbagai pihak untuk meningkatkan citra jurnal, memberikan instruksi yang jelas kepada kontributor, dan memastikan pemilihan reviewer/mitrabestari yang tepat.

Pengecekan Plagiarisme:

Semua naskah yang diterbitkan akan menjalani proses pengecekan plagiarisme menggunakan software Plagiarism Checker X.

Manajemen Referensi:

Penulis disarankan menggunakan aplikasi Reference Manager seperti Mendeley, Zotero, atau EndNote saat mengirimkan artikel ke Jurnal SIKAP.

Pembatalan Artikel:

Penulis tidak diperkenankan membatalkan atau menarik naskahnya karena hal ini dapat mengakibatkan pemborosan tenaga, waktu, dan dana yang telah diinvestasikan oleh editor, reviewer, dan pengelola jurnal.