PENGARUH JIWA WIRAUSAHA DAN MANAJEMEN PEMASARAN TERHADAP KEBERHASILAN USAHA PADA AGROWISATA LEMBAH BAMBU KUNING

Authors

  • Rosy Febriani Daud universitas muhammadiyah kotabumi
  • Ibrahim Fikma Edrisy Universitas Muhammadiyah Kotabumi

DOI:

https://doi.org/10.32534/jike.v5i1.2504

Abstract

Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan salah satu bagian terpenting dalam perkembangan ekonomi di negara kita. Tidak hanya itu, Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) juga membantu pemerintah dalam mengurangi tingkat pengangguran dan kemiskinan. Perkembangan Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Kabupaten Lampung Utara khususnya di Desa Abung Jayo Kecamatan Abung Selatan sangat minim, dikarenakan jumlah tenaga kerja UMKM setiap tahunnya tidak ada peningkatan, jumlah pelanggan kurang meningkat dan jumlah penjualan pun kurang meningkat. Melihat pengalaman, keberadaan usaha kecil dan menengah dapat diandalkan sebagai penggerak pertumbuhan dan pembangunan ekonomi, serta dapat bertahan dimasa sulit (krisis) yang sekarang tengah kita hadapi bersama. Tujuan penelitian ini adalah menganalisis pengaruh jiwa wirausaha dan manajemen pemasaran terhadap keberhasilan usaha para wirausaha di lingkungan Agrowisata Lembah Bambu Kuning Desa Abung Jaya Kecamatan Abung Selatan Kabupaten Lampung Utara. Metode penelitian ini adalah eksplanasi (Explanatory Research), penelitian ini mencari hubungan dan pengaruh dari dua variabel, yaitu antara variabel jiwa wirausaha dan variabel manajemen usaha dengan variabel keberhasilan usaha. Hasil penelitian yang didapat adalah bahwa variabel jiwa wirausaha (X1) dan manajemen pemasaran (X2) secara parsial dan simultan berpengaruh negatif dan signifikan terhadap keberhasilan usaha para pelaku Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) di Agrowisata Lembah Bambu Kuning Desa Abung Jaya Kecamatan Abung Selatan Kabupaten Lampung Utara dengan demikian hipotesis pertama dan kedua yang diajukan tidak terbukti.

Kata Kunci: Kewirausahaan; Manajemen Pemasaran; Keberhasilan Usaha

Downloads

Published

2021-12-31

How to Cite

Daud, R. F., & Edrisy, I. F. (2021). PENGARUH JIWA WIRAUSAHA DAN MANAJEMEN PEMASARAN TERHADAP KEBERHASILAN USAHA PADA AGROWISATA LEMBAH BAMBU KUNING. JIKE : Jurnal Ilmu Komunikasi Efek, 5(1), 89–103. https://doi.org/10.32534/jike.v5i1.2504

Issue

Section

Articles