PENGEMBANGAN SAINS WORKSHEET (SAWS) UNTUK MENGUBAH KONSEPSI SISWA DI SEKOLAH DASAR
DOI:
https://doi.org/10.32534/joise.v1i1.5499Abstract
Proses pembelajaran abad 21 diarahkan untuk mengembangkan pengetahuan dan keterampilan agar siswa dapat menerapkan kemampuan 4C (Critical Thinking, Communication, Collaboration, Creativity) dalam memecahkan masalah. Kualitas solusi dalam pemecahan masalah khusunya bidang sains dipengaruhi oleh pemahaman siswa terhadap suatu konse. Oleh karena itu, peran siswa harus dilibatkan secara aktif dalam pembelajaran. Salah satunya dengan menggunakan sains worksheet (SaWs) yang berbasis PDEODE. Tujuan penelitian ini yaitu mengembangakan SaWs sebagai media untuk mengubah konsepsi siswa menuju konsepsi ilmiah. Pengembangan SaWs melalui model 4D, terdiri dari empat tahapan yaitu defining, designing, developing, dan disseminating. Melalui keempat tahapan tersebut diperoleh bahwa SaWa dapat digunakan sebagai media untuk memfasilitasi siswa mengubah konsepsinya menuju konsepsi ilmiah. Perbaikan pada aspek tata bahasa dan konstruksi pertanyaan dilakukan untuk memperoleh hasil penilaian proses pengubahan konsepsi siswa yang komprehensif.