PENGARUH PENDEKATAN SAINTIFIK BERBASIS KEARIFAN LOKAL TERHADAP KECERDASAN SOSIAL SISWA SD

Authors

  • Susanti Susanti Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Susilawati Susilawati Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Nugraha Permana Pendidikan Guru Sekolah Dasar, Universitas Muhammadiyah Cirebon

Abstract

Abstrak : Maraknya kasus sosial yaitu bullying seperti mencela siswa satu dengan yang lain, berkelahi hingga menangis masih menjadi masalah yang terjadi di SDN 1 Grogol Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pendekatan saintifik berbasis kearifan lokal terhadap kecerdasan sosial siswa. Penelitian ini merupakan penelitian eksperimen kuantitatif dengan siswa kelas IV SDN 1 Grogol Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon yang berjumlah 40 siswa. Pengambilan data dalam penelitian ini menggunakan lembar angket, observasi dan dokumentasi. Berdasarkan hasil analisis data, diambil kesimpulan bahwa terdapat perbedaan yang signifikan antara pendekatan saintifik berbasis kearifan lokal dengan model pembelajaran yang biasa diterapkan di SDN 1 Grogol Kecamatan Kapetakan Kabupaten Cirebon. Hal ini terlihat dari nilai rata-rata hasil observasi kecerdasan sosial siswa akhir kelas eksperimen yang lebih besar dari kelas kontrol yaitu 85,72 > 48,23. Oleh karenanya, guru sebaiknya menggunakan pembelajaran yang berinovatif sebagai salah satu alternatif untuk meningkatkan kecerdasan sosial siswa. Salah satu cara yang digunakan adalah dengan menggunakan pendekatan saintifik berbasis kearifan lokal.

Kata kunci: pendekatan-saintifik, berbasis-kearifan-lokal, kecerdasan-sosial-siswa.

 

Abstract : The rise of social cases such as bullying such as criticizing students with each other, fighting until crying is still a problem that occurs at SDN 1 Grogol, Kapetak District, Cirebon Regency. This study aims to analyze the effect of a local wisdom-based scientific approach on students' social intelligence. This research is a quantitative experimental study with class IV students of SDN 1 Grogol, Kapetakan District, Cirebon Regency, with a total of 40 students. Retrieval of data in this study using a questionnaire, observation and documentation. Based on the results of data analysis, it was concluded that there was a significant difference between the scientific approach based on local wisdom and the learning model commonly used in SDN 1 Grogol, Kapetak District, Cirebon Regency. This can be seen from the average value of the observation result of the social intelligence of the final students of the experimental class which is greater than the control class that is 85.72> 48.23. Therefore, teachers should use innovative learning as an alternative to improving students' social intelligence. One method used is to use a scientific approach based on local wisdom.

Keywords: scientific-approach, local wisdom-based, social-intelligence-students.

Downloads

Published

2020-08-06

Issue

Section

Articles