PENGARUH SENAM REMATIK TERHADAP PENURUNAN NYERI SENDI PADA LANSIA DI PUSKESMAS KALIWEDI KABUPATEN CIREBON
DOI:
https://doi.org/10.32534/ply.v2i1.3477Abstract
Penyakit rematik adalah penyakit yang menyerang sendi dan struktur atau jaringan penunjang di sekitar sendi. Penyakit rematik yang paling umum adalah osteoarthritis akibat degenerasi atau proses penuaan, remathoid arthritis (penyakit autoimun), dan gout karena asam urat tinggi penyakit ini juga menyerang anggota tubuh yang bergerak, yaitu bagian tubuh yang berhubungan antara yang satu dengan yang lain dengan perantaraan persendian, sehingga menimbulkan rasa nyeri. Semua jenis rematik menimbulkan rasa nyeri yang mengganggu.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh senam rematik terhadap penurunan nyeri sendi pada pada lansia di wilayah Puskesmas Kaliwedi Kabupaten Cirebon.
Jenis penelitian yang digunakan adalah analitik dengan rancangan quasi-experiment design. Jumlah sampel sebanyak 28 responden yang di ambil menggunakan total sampling. Adapun pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan kuesioner dengan menggunakan teknik analisis wilcoxon.
Kelompok intervensi senam rematik memperoleh p value 0,001< a (0,05) yang berarti terdapat pengaruh senam rematik terhadap penurunan nyeri sendi pada lansia.
Senam reumatik signifikan mengurangi intensitas nyeri sendi pada subjek lansia.