ANALISIS LEVEL METAKOGNITIF PESERTA DIDIK DALAM PEMECAHAN MASALAH KIMIA PADA MATERI LAJU REAKSI

Authors

  • Hana Ekadiaty Rahayu

DOI:

https://doi.org/10.32534/jre.v8i1.1373

Abstract

Metakognitif  merupakan pengetahuan seseorang mengenai bagaimana cara mengatur aspek-aspek kognitif dalam proses pembelajaran. Metakognitif memiliki peranan yang sangat penting dalam proses pembelajaran kimia, terutama pada proses memecahkan masalah. Namun, masih banyak guru dan peserta didik yang tidak menyadari bahwa metakognitif sangat diperlukan untuk menciptakan proses pembelajaran yang baik.  Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui klasifikasi level metakognitif peserta didik dan mendeskripsikan bagaimana keterlibatan metakognitif dalam proses memecahkan masalah kimia. Penelitian ini dilakukan di MAN 1 Kota Cirebon dengan subjek yang diteliti sebanyak 32 peserta didik dari kelas XI IPA 1. Metode penelitian yang digunakan pada penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Analisis dilakukan dengan melihat hasil jawaban peserta didik pada tes essay, kemudian didukung dengan hasil skor pada angket MCA-I dan wawancara. Berdasarkan hasil analisis, maka diperoleh  persentase level metakognitif peserta didik dimana sebanyak sebanyak  6,3% peserta didik berada pada level metakognitif reflective use, 65,6% peserta didik berada pada level metakognitif strategic use, dan sebanyak 28,1% peserta didik berada pada level metakognitif aware use. Peserta didik dengan hasil belajar yang baik atau peserta didik kelompok tinggi berada pada level metakognitif reflective use. Sementara itu, peserta didik dengan hasil belajar yang cukup baik atau peserta didik kelompok sedang berada pada level metakognitif strategic use. Sedangkan, peserta didik dengan hasil belajar yang kurang baik atau peserta didik kelompok rendah berada pada level metakognitif aware use.

 

Kata Kunci :Level metakognitif, pemecahan masalah, hasil belajar

Downloads

Published

2020-09-30

How to Cite

Rahayu, H. E. (2020). ANALISIS LEVEL METAKOGNITIF PESERTA DIDIK DALAM PEMECAHAN MASALAH KIMIA PADA MATERI LAJU REAKSI. Jurnal Redox, 8(1), 8–19. https://doi.org/10.32534/jre.v8i1.1373