Penanaman Karakter Melalui Peran Pendidik Dalam Menghadapi Tantangan Di Era Globalisasi

Authors

  • Fikriyah Fikriyah FKIP Universitas Muhammadiyah Cirebon
  • Aiman Faiz FKIP Universitas Muhammadiyah Cirebon

DOI:

https://doi.org/10.32534/jps.v5i2.744

Abstract

Peran guru di era globalisasi menjadi sangat sentral terutama dalam memberikan penguatan nilai. Adanya pewaris nilai negatif melalui media dan publik figur turut mempengaruhi karakter siswa yang bertentangan dengan nilai luhur agama dan moralitas bangsa yang diajarkan di sekolah. Kondisi tersebut tentu membuat degradasi nilai dikalangan siswa semakin terasa. Kondisi ini perlu dicarikan solusi baru dalam menghadapi tantangan zaman di era globalisasi. Adapun upaya pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Tujuannya untuk melakukan pengamatan yang cermat terhadap fenomena sosial tertentu yang kemudian di eksplore dan di interpretasikan sesuai fenomena yang terjadi di lapangan yang kaitannya dengan peran guru di era globalisasi yang semakin mendapat banyak tantangan nilai dan karakter. Memasuki era disrupsi dan kemajuan teknologi yang mengglobal peran guru harus diperkuat lagi dengan penanaman nilai yang lebih efektif agar terciptanya karakter yang baik. Guru sebagai pewaris nilai harus bisa membangun komunitas moral dan intervensi dikelas maupun diluar kelas secara berulang-ulang dengan berpikir positif dan optimis bahwa suatu saat nanti apa yang dikerjakannya akan membawa hasil cepat ataupun lambat. Dengan penanaman nilai melalui intervensi dan keteladanan guru diharapkan kondisi remaja Indonesia siap menghadapi tantangan globalisasi guna menghadapi era revolusi industri 4.0 yang berkemajuan dan berkarakter.

Kata Kunci: Karakter, peran guru, globalisasi

Downloads

Published

2019-11-24

How to Cite

Fikriyah, F., & Faiz, A. (2019). Penanaman Karakter Melalui Peran Pendidik Dalam Menghadapi Tantangan Di Era Globalisasi. Jurnal PGSD, 5(2), 25–36. https://doi.org/10.32534/jps.v5i2.744