PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN STATION ROTATION UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR MATERI IDE POKOK DAN PENDUKUNG
DOI:
https://doi.org/10.32534/edutary.v4i2.6279Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui penerapan model pembelajaran station rotation dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi ide pokok dan ide pendukung, mengetahui hasil belajar siswa sebelum penerapan model station rotation dan mengetahui peningkatan hasil belajar siswa setelah penerapan model station rotation. Metode yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang dilaksanakan dalam dua siklus. Pengumpulan data dilakukan dengan lembar observasi, wawancara, lembar tes awal akhir hasil belajar dan dokumentasi. Objek penelitian ini adalah hasil pembelajaran tentang materi ide pokok dan ide pendukung. Subjek penelitian ini adalah SDN Tanjungsari II siswa kelas IV yang berjumlah 22 siswa. Teknis analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis data kuantitatif dan kualitatif. Hasil belajar sebelum penerapan model station rotation data pra siklus diperoleh data hasil belajar siswa nilai rata-rata kelas 66, siswa yang tuntas berjumlah 7 siswa atau 32% dan siswa yang tidak tuntas yaitu berjumlah 15 siswa atau 68%. Peningkatan hasil belajar setelah penerapan model station rotation pada siklus I diperoleh data terdapat 10 siswa atau 45% yang tuntas dan 12 siswa atau 54% yang tidak tuntas dengan rata-rata nilai hasil belajar 70. Pada siklus II mengalami kenaikan yang cukup baik dibandingkan hasil tes pada saat siklus I yakni, terdapat 19 siswa atau 86% yang tuntas dan 3 siswa atau 13% yang tidak tuntas dengan rata-rata nilai hasil belajar 86. Dapat disimpulkan bahwa penerapan model station rotation efektif dalam meningkatkan hasil belajar siswa pada materi ide pokok dan ide pendukung.