Aplikasi Rekap Presensi Dan Absensi Pegawai Dan Siswa Prakerin Pada PT. Indonet Cabang Cirebon Menggunakan Pengenalan Wajah
Abstract
Proses absensi atau yang lebih cocok adalah presensi (kehadiran) pada sebuah perusahaan sangatlah bersingggungan langsung dengan proses dan hasil kerja pada suatu perusahaan itu sendiri. Karena itu, proses presensi sangat perlu ditingkatkan demi meningkatkan kredibilitas karyawan saat bekerja. Adapun dalam meningkatkan hal tersebut perusahaan dapat menerapkan sebuah peraturan dan sistem presensi yang lebih baik, salah satunya dengan menggunakan proses pengenalan wajah pada sistem presensi yang digunakan.
Pengenalan wajah dengan pendekatan Eigenface dapat digolongkan dalam suatu metoda feature-based, dikarenakan pengenalan wajah eigenface menggunakan informasi mentah dari pixel citra yang kemudian direpresentasikan dalam metode tertentu(misalnya Principal Component Analysis (PCA), transformasi wavelet, dll) yang selanjutnya digunakan untuk pelatihan dan klasifikasi indentitas citra. Ide dari metode ini adalah memproyeksikan sebuah wajah yang merupakan sebuah citra menjadi dapat dilihat sebagai sebuah vektor.
Tujuan penerapan Eigenface pada sistem presensi ini, adalahmengurangi manipulasi kehadiran, meningkatkan kenyamanan karyawan pada proses presensi, danmeningkatkan kedisiplinan karyawan. Sistem presensi yang dibuat sudah dapat mengatasi beberapa masalah, yaitu mencatat karyawan baru, mencatat dan mengolah data presensi karyawan berdasarkan secara realtime, dan memberikan informasi kepada pimpinan perusahaan secara cepat dan akfoto wajah dan urat mengenai permasalahan presensi karyawan
Kata Kunci : PCA, Eigenface, feature-based, face recognition